Istana memastikan tidak menggelar open house pada Lebaran tahun ini akibat pandemi covid-19. Presiden Joko Widodo juga tidak pulang kampung ke Solo, Jawa Tengah sebagai komitmen penerapan jaga jarak untuk mencegah penyebaran virus corona.
Presiden Joko Widodo berharap pandemi COVID-19 berlalu agar warga bisa segera bersilaturahmi dengan keluarga di kampung halaman. Selama pandemi, Jokowi mengimbau masyarakat agar tidak mudik dan berlebaran di rumah.
Pada lebaran tahun ini, Jokowi tidak mengadakan open house seperti biasanya, hal itu bertujuan untuk mencegah penularan virus corona (COVID-19). Ia juga berpesan kepada masyarakat agar bisa menghadapi situasi ini bersama-sama.
Setelah melakukan shalat, sekitar pukul 06.52 WIB Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Jokowi beserta Kaesang Pangarep kembali ke Wisma Bayurini.
Pada hari raya Idul Fitri tahun lalu, Presiden Joko Widodo menjalankan shalat Id di Masjid Istiqlal, Jakarta. Selanjutnya, Presiden menggelar open house di Istana Negara di Jakarta. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
dan follow Channel WhatsApp Medcom.id