Isu Blokir Roblox, Developer Lokal Bisa Kena Imbas Serius

Medcom • 27 Agustus 2025 08:40
Isu pemblokiran Roblox tak hanya bikin resah pemain, tapi juga komunitas kreator di dalamnya. Roblox bukan sekadar tempat main game, melainkan juga wadah bagi developer untuk membuat karya sekaligus mencari penghasilan.

Menurut Nadif, Co-founder Asosiasi Komunitas Roblox Indonesia (AKRI), banyak anggota komunitas yang kini menjadikan Roblox sebagai sumber penghasilan utama. Mereka tidak hanya bermain, tapi juga mengembangkan game yang bisa menghasilkan uang.

Hal yang sama dirasakan Satrio, developer AKRI, yang mengaku bisa mencukupi kebutuhan bulanan dari Roblox. Jika platform ini benar-benar diblokir, maka banyak kreator berpotensi kehilangan mata pencaharian.

Hai, Sobat Medcom.id! Kalau kamu punya video peristiwa menarik bisa mengirimkannya ke redaksi@medcom.id

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id

(rzs)

Medcom Nasional Podcast Gak Pake Ordal Roblox Komdigi Games Video Viral