Presiden Prabowo Berikan Cinderamata untuk Toto, Anjing Peliharaan PM Albanese

Medcom • 13 November 2025 18:10

Sydney: Sebagai bentuk kenang-kenangan, Presiden Prabowo Subianto berikan hadiah untuk Toto, anjing peliharaan Perdana Menteri Australia Anthony Albanese.

Presiden Prabowo memberikan baju berwarna putih dan perlengkapan berupa tali tuntun bertuliskan Toto, yang dikemas dalam sebuah kotak.

Hadiah tersebut diserahkan langsung kepada PM Albanese. Perdana Menteri Australia itu terlihat senang menerima langsung hadiah dari Presiden Prabowo untuk hewan peliharaannya.

Sebelumnya, PM Albanese juga memberikan hadiah berupa kalung syal untuk Bobby Kartanegara kucing peliharaan Presiden Prabowo, saat berkunjung ke Jakarta.

Momen Presiden Prabowo memberikan hadiah untuk Toto diunggah di akun Instagram resmi Sekretariat Kabinet RI. Dalam unggahan tersebut Sekretaris Kabinet Teddy Indrawijaya menyebut, hewan peliharaan milik pimpinan negara juga bisa menjadi jembatan diplomasi.

(Ahmad Mumtaz Albika Musyarrif)



Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id

(dpa)

Medcom Nasional