4 Tahun Setelah Berpisah, Rachel Vennya Bongkar Soal Harta Gono-Gini Bareng Okin

Medcom • 18 November 2025 18:58
Hampir empat tahun setelah berpisah dari Niko Al Hakim (Okin), Rachel Vennya akhirnya menjelaskan soal harta bersama dan pengasuhan anak melalui Instagram Story pada 16 November 2025. Ia menegaskan bahwa sejak bercerai, ia dan Okin sudah membuat kesepakatan demi masa depan anak-anak.

Rachel menyebut tidak ada pembagian harta gono-gini. Rumah yang dulu mereka tempati didaftarkan atas namanya agar kelak menjadi aset untuk anak-anak. Soal pengasuhan, Rachel dan Okin tetap berbagi hak asuh dan selalu berdiskusi untuk keputusan besar, termasuk izin ketika anak dibawa bepergian ke luar negeri.

Sumber: Instagram/@rachelvennya

Hai, Sobat Medcom.id! Kalau kamu punya video peristiwa menarik bisa mengirimkannya ke redaksi@medcom.

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id

(rzs)

Medcom Hiburan Rachel Vennya Video Viral