Mendunia! Tim Iko Uwais Terlibat di Film TYGO Bareng Lisa BLACKPINK

Medcom • 22 Januari 2026 16:21
Uwais Team, tim koreografi bela diri pimpinan Iko Uwais, mengonfirmasi keterlibatan mereka dalam film orisinal Netflix berjudul TYGO, yang salah satu lokasi syutingnya berada di Bandung Barat, Jawa Barat. Kabar ini dibagikan melalui akun Instagram resmi @uwais.team pada 20 Januari 2026, sekaligus mengungkap kebanggaan mereka bisa terlibat dalam proyek yang dibintangi Lisa BLACKPINK, Don Lee, dan Lee Jin-wook.

Pemerintah Kabupaten Bandung Barat melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan memastikan kawasan Karst Citatah di Cipatat menjadi lokasi utama syuting film tersebut di Indonesia. Kehadiran produksi film internasional ini dinilai sebagai peluang strategis untuk mempromosikan pariwisata Bandung Barat ke kancah global.

Film TYGO sendiri merupakan spin-off waralaba Extraction bergenre action-thriller, disutradarai Lee Sang-yong, dan mengisahkan misi brutal Tygo (Don Lee) menyelamatkan Lia (Lisa BLACKPINK) dari organisasi kriminal.

Sumber: Instagram/uwais.team

Hai, Sobat Medcom.id! Kalau kamu punya video peristiwa menarik bisa mengirimkannya ke redaksi@medcom.id

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News


(rzs)

Medcom Hiburan Lisa Blackpink Blackpink Iko Uwais Korea Selatan Drakor Film korea Video Viral