Kabar tersebut dibagikan langsung oleh Ringgo melalui unggahan di akun Instagram pribadinya yang memperlihatkan Sabai menggunakan kruk dengan jari kaki terbalut perban.
Ringgo mengungkapkan bahwa pagi itu dirinya sedang tidak sehat dan pusing hebat hingga pandangan berkunang-kunang, sehingga Sabai segera bergegas mengambil vitamin. Namun dalam proses tersebut, kakinya secara tidak sengaja membentur tiang monkey bar, alat bermain anak yang ada di rumah.
Menyadari cedera Sabai cukup serius, Ringgo langsung membawanya ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis meski dirinya belum sepenuhnya pulih.
Sumber: Instagram/ringgoagus
Hai, Sobat Medcom.id! Kalau kamu punya video peristiwa menarik bisa mengirimkannya ke redaksi@medcom.id Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(rzs)