Dokter Tirta Semprot Netizen yang Kritik Dokter Spesialis Jantung soal GERD

Medcom • 28 Januari 2026 09:14
Dr. Tirta mengkritik keras warganet yang menyerang dr. Bobby Arfhan Anwar terkait pernyataannya bahwa GERD tidak menyebabkan penyakit jantung. Polemik ini muncul di tengah ramainya spekulasi publik soal meninggalnya selebgram Lula Lahfah akibat henti jantung, yang kemudian dikaitkan dengan kondisi GERD. 

Seorang warganet bahkan mempertanyakan kredibilitas dr. Bobby dan menyarankan agar ia kembali mempelajari ilmu kedokteran.

Melihat hal tersebut, dr. Tirta geram karena sejawatnya yang merupakan tenaga medis profesional justru diserang oleh pihak yang tidak memiliki latar belakang medis. 

Sejalan dengan pernyataan dr. Bobby, dr. Tirta kembali menegaskan bahwa GERD tidak memiliki hubungan langsung dengan serangan jantung maupun henti jantung. Ia juga mengingatkan masyarakat agar tidak sembarangan menarik kesimpulan medis tanpa dasar ilmiah.

Dok. Instagram/dr.tirta

Hai, Sobat Medcom.id! Kalau kamu punya video peristiwa menarik bisa mengirimkannya ke redaksi@medcom.id


Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News


(rzs)

Medcom Hiburan Dr Tirta GERD Jantung Dokter Spesialis Kesehatan Jantung Asam Lambung Lula Lahfah Video Viral