Melansir dari Netflix Tudum, Brown menceritakan pengorbanan Eleven adalah suatu klimaks yang indah. Menurutnya, Eleven tidak lagi tersiksa atau kesakitan. Bahkan, Brown sendiri yang menginginkan cerita karakternya berakhir seperti ini.
Meski Vecna tak selamat, episode final membiarkan para penggemar menerka-nerka nasib Eleven dengan akhir yang menggantung. Mike (Finn Wolfhard) menyuarakan teori bagaimana Eleven memalsukan kematiannya menggunakan ilusi dari Kali. Brown menyukai nuansa harapan dari adegan itu karena ia merasa bahwa semua hal memiliki tujuan dan terjadi karena alasan tertentu.
Sumber: Instagram/strangerthingstv
Hai, Sobat Medcom.id! Kalau kamu punya video peristiwa menarik bisa mengirimkannya ke redaksi@medcom.id Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(rzs)