Metrotvnews.com, Bima: Karena kelelahan memimpin rapat pleno rekapitulasi suara Ketua KPU Kabupaten Bima, NTB Siti Nursusila jatuh pingsan, Senin malam (21/4/2014). Nursusila pun ditandu petugas polisi untuk segera dilarikan ke RS ditengah-tengah kerumunan massa yang berunjuk rasa menuntut dihentikannya proses rekapitulasi suara.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan follow Channel WhatsApp Medcom.id