Puncak Cerita Wicked: For Good, Ini Reviewnya!

Medcom • 19 November 2025 15:33
Wicked: For Good hadir sebagai kelanjutan kisah Elphaba dan Glinda dengan konflik yang lebih intens dan emosional. Setelah dicap sebagai Penyihir Jahat, Elphaba bersembunyi sambil memperjuangkan kebebasan para Hewan Oz dan membongkar kebenaran tentang Sang Ahli Sihir. Sementara itu, Glinda menikmati ketenaran sebagai simbol kebaikan, namun diam-diam merindukan sahabatnya. Upayanya untuk mempertemukan Elphaba dan Sang Ahli Sihir justru memperbesar konflik yang berdampak pada Boq, Fiyero, dan Nessarose, apalagi dengan munculnya seorang gadis dari Kansas yang mengguncang keseimbangan Oz.

Sebagai penutup kisah, film ini menyuguhkan puncak emosi, intrik politik di Kota Zamrud, konflik asmara, serta performa kuat para pemain, terutama Ariana Grande. Wicked: For Good menjadi penyelesaian epik bagi perjalanan Elphaba dan Glinda, namun penonton wajib menonton bagian pertama agar tidak kebingungan dengan alurnya.

Sumber: Instagram/@wickedmovie

Hai, Sobat Medcom.id! Kalau kamu punya video peristiwa menarik bisa mengirimkannya ke redaksi@medcom.id

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id

(rzs)

Medcom Hiburan Film bioskop Ariana Grande Video Viral