Ganjar Pranowo Bocorkan Cawapres akan Bertemu Wakil Presiden
MetroTV • 30 Oktober 2023 16:15
Presiden Joko Widodo mengundang tiga bakal calon presiden yang akan berkontestasi dalam Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden 2024 ke Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (30/10/2023). Saat diwawancara awak media, Ganjar Pranowo membocorkan jika bakal calon wakil presiden (bacawapres) akan bertemu dengan Wakil Presiden, Prof. Dr. K.H. Ma'ruf Amin. Namun belum diketahui secara pasti kapan ketiga bacawapres dan wakil presiden akan bertemu.
Hai, Sobat Medcom.id! Kalau kamu punya video peristiwa menarik bisa mengirimkannya ke redaksi@medcom.id.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(rzs)